Puisi cinta untuk kekasih hati, hahai. Puisi ini aku tulis pada hari Jumat yang syahdu, selepas Ashar di sekolah tempatku mengajar pada tanggal 20 Oktober 2023. Selepas Ashar memang menjadi waktu yang ajaib buatku menulis, sering sekali aku mencurahkan segala isi kepala pada waktu ini, terlebih setelah penat dengan pekerjaan sebagai guru yang padat dari pagi hingga Ashar. Ini dia pusiku, puisi cinta untuk kekasih hati, ihir.
Puisi Cinta untuk Kekasih Hati
Karya: Septi Ayu Azizah
Depok, 20 Oktober 2024
Aku mencintaimu dengan kesungguhan yang tiada tertakar
Tak bermain pada prasangka yang menjerumuskan.
Aku mencintaimu dengan ketaatan
Mahabbah yang menyandarkan pada pemilik kehidupan.
Aku mencintaimu dengan kerelaan
Menyerahkan setiap kecil-besarnya hidupku, agar menjadi hidup kita.
Aku mencintaimu dengan cemas
Seolah esok lusa kau berpaling, dan entah kepada siapa lagi cinta ini kan berlabuh.
Kau nahkodaku
Izinkan aku menumpang bahteramu
Meski aku tak pandai membaca arah mata angin
Meski aku tak cakap merawat kapal
Meski aku tak pandai melempar sauh
Izinkan aku
Izinkan aku berlayar bersamamu
Melewati samudra luas
Meski badai, gelombang ujian datang
Sesekali mungkin aku termenung di buritan
Kuberharap, kau memeluk eratku, menguatkanku.
Itu dia puisi cinta untuk kekasih yang aku tulis untuk menumbuhkan rasa cinta berkali-kali kepada kekasih hati. Bagaimana perasaanmu setelah baca puisi cinta untuk kekasih di atas? Pernahkah kamu menulis puisi cinta untuk kekasih?
Posting Komentar
Posting Komentar